AndroidTerbaik.com – Masih belum berhasil memasang game Pokemon GO yang populer saat ini di HP Anda? Jangan khawatir, karena saat ini saya akan coba share cara instal aplikasi Pokemon GO versi terbaru ke sistem Android anda dengan mudah dan tentu saja aman karena dari sumber terpercaya. Dengan hadirnya info tempat download Pokemon GO yang aman tanpa virus malware ini, semoga bisa membantu anda yang selalu gagal menginstal apk Pokemon GO dari sumber luar.
Seperti diketahui bersama, permainan Pokémon Go belum dirilis untuk negara Indonesia. Sehingga salah satu cara mendapatkannya adalah dengan memakai file apk. Namun, banyak orang yang gagal memasang apk Pokemon GO secara langsung alias manual installation. Oleh sebab itu, inilah tempat download Pokemon GO yang aman tanpa virus malware. Yakni menggunakan toko aplikasi selain Play Store.
Konten
Tempat Download Pokemon GO yang Aman Tanpa Virus Malware Versi Terbaru
Instalasi Pokemon GO for Android Indonesia ini juga telah mendukung HP Asus Zenfone atau prosesor Intel (x86). Atau dengan kata lain sudah support semua Android apa saja, mulai dari ICS-Ice Cream Sandwich, Jelly Bean, KitKat, Lollipop, Marshmallow maupun Android Nougat.
Pengaturan Android Agar Bisa Instal APK dari Luar Play Store
Untuk memasang aplikasi Pokemon GO, anda harus mengijinkan HP Androidnya dapat memasang paket instalasi dari sumber luar Google Play. Ikuti cara ini:
- Buka menu Setelan di Android (bagi yang English, silakan menyesuaikan >> Settings)
- Pilih menu Keamanan (Security).
- Aktifkan atau hidupkan mode Sumber Tidak Dikenal (Unknown Source).
Download dan Install 9APPS untuk Pasang Pokemon GO Terbaru
Selanjutnya, seperti dikatakan di atas, kita membutuhkan tempat download Pokemon GO yang aman selain playstore. Salah satu tempat download aplikasi android terbaik adalah 9APPS, gratis 😉
- Download apk versi terbarunya <[DOWNLOAD DI SINI]>
Silakan tunggu proses unduhan hingga selesai. Kemudian langsung pilih “Pasang” atau “Install“. Atau jika tidak muncul otomatis, buka layar Notifikasi Android dan tekan pemberitahuan download selesai yang anda.
Setelah selesai pemasangan, buka “9APPS” di Android anda. Jika muncul perintah untuk menginstal banyak aplikasi, silakan abaikan dengan menutupnya. Tekan ikon tanda SILANG (X) di pojok kanan-atas!
Saat ini, game Pokemon GO menjadi salah satu aplikasi yang masuk dalam kategori “Paling TOP” di Indonesia. Anda bisa langsung download sekarang jika sudah terlihat.
- Jika tidak ada, silakan tekan kolom pencarian di bagian atas aplikasi 9APPS. Lihat gambar:
- Untuk mengunduh Pokemon GO, tekan tombol “Gratis” seperti pada gambar di atas!
Proses download Pokemon GO pun akan berjalan otomatis. Silakan ditunggu sampai 100%. Kemudian, proses pemasangan Pokemon GO juga akan berjalan otomatis kok. Anda cukup menekan tombol “Pasang” dan lanjut – lanjut saja sampai selesai 😉
Jika sudah berhasil install Pokemon GO dari 9APPS, saatnya langsung buka dan mainkan. Langkah pertama adalah memilih untuk membuat akun PokeGO baru dengan memilih tombol “Google” saja.
Penting! Jangan buru-buru hapus 9APPS-nya karena semua update dan perbaikan dari game Pokemon GO juga akan lewat 9app. Selain alasan itu, di 9APPS juga banyak sekali aplikasi seru dan keren, sangat cocok disandingkan bersama pleystore 😉
Kini anda sudah bisa bermain game Pokemon GO dengan lancar tanpa kendala. Lanjutkan dengan membaca Tutorial Cara Bermain Pokemon GO Lengkap sebagai panduan untuk pemula. Dan yang jelas, dengan mengikuti tutorial di atas, anda mendapatkan versi Pokemon GO yang bersih, aman, bebas virus atau malware. Semoga berhasil kawan!