AndroidTerbaik.com – Game Raft Android terbaik yang gratisan sudah tersedia untuk Indonesia. Buat anda yang sedang mencari permainan menaiki rakit di sungai, arung jeram hingga lautan luas. Maka artikel ini mungkin cocok sesuai keinginan. Karena di sini saya menuliskan beberapa rekomendasi apk raft Android versi terbaru yang bisa di instal dan dimainkan dengan lancar.
Ada cukup banyak game rafting Android gratis, namun kesempatan ini admin hanya memilihkan aplikasi yang resmi saja. Dimana kita bisa menemukan gim tersebut secara resmi di Google Play.
Konten
Game Raft Android Terbaik Gratis Versi Terbaru
Berikut koleksi game raft Android populer yang banyak dimainkan baik sendiri maupun multiplayer:
Raft Survival
Pada game Raft Survival ini Anda menjadi seseorang yang selamat setelah kecelakaan besar di lautan. Anda sadar saat ini sendirian di atas rakit kecil yang terombang-ambing di lautan. Tidak ada tanda-tanda daratan bumi di dekatnya.
Sekarang Anda harus berjuang untuk hidup. Hiu yang marah dan lapar selalu berada di dekat rakit Anda, menunggu Anda jatuh. Sehingga Anda harus berhati-hati.
Kumpulkan sumber daya dari air sampai dengan peralatan yang muncul di sekitar anda, temukan makanan dan air minum untuk tetap hidup. Juga perbesar rakit Anda untuk menciptakan tempat tinggal yang lebih nyaman.
Bikin mual deh jika anda bisa larut dalam permainan. Penasaran? Download langsung game Raft Survival di Play Store.
Survival on Raft
Game Survival on Raft: Crafting in the Ocean menceritakan sebuah kecelakaan pesawat yang mengerikan merenggut nyawa semua penumpang dan awak, kecuali satu. Anda seorang yang selamat dan sekarang Anda keluar dari peradaban. Di sekitar lautan, terik matahari dan hiu lapar.
Tujuan utama dari permainan ini adalah untuk bertahan hidup selama mungkin, dan untuk itu Anda perlu membuat rakit dan membangunnya, serta mengumpulkan sumber daya.
Anda juga harus bisa memperbaiki rakit dan membangun tempat berlindung tepat di atas rakit. Jangan lupa bahwa rasa haus dan lapar bukan satu-satunya bahaya. Pastikan bahwa serangan hiu tidak menghancurkan rencana Anda untuk bertahan hidup.
Yakin ingin memainkan game raft ini? Instal langsung saja dari Play Store.
Bertahan Hidup di Rakit
Game Ocean Nomad atau “Bertahan Hidup di Rakit: Survival on Raft” merupakan rilis baru dalam seri game bertahan hidup dengan musuh baru, item, elemen RPG, dll.
Bercerita anda harus bertahan hidup di pulau dan eksplorasi laut di atas kapal kecil alias rakit. Bangun dan tingkatkan rakit Anda untuk bertahan hidup di laut.
Tidak jauh mendebarkan dari games sebelumnya, anda pun bisa mengunduh game buatan Unisoft ini melalui Play Store.
Oceanborn: Survival on Raft
Game raft Android ini sangat mirip seperti yang pertama. Alur ceritanya pun sama, bahwa anda menjadi satu-satunya orang yang tiba-tiba ada di tengah lautan dengan puing.
Gameplay game raft Android ini anda harus membuat rakit mulai kecil menjadi besar dan bisa melindungi anda dari serangan ikan hiu atau paus di lautan.
Salah satu kelebihan game Ocean Born adalah aplikasinya lebih ringan saat dimainkan. Coba saja download dan install di Play Store, gratis.
Last Day on Raft: Ocean Survival
Game Last Day on Raft: Ocean Survival adalah rilis versi baru dalam seri game simulator bertahan hidup dengan grafis realistis baru, sistem rakit, sistem bangunan, kelangsungan hidup di sebuah pulau dan eksplorasi lautan di atas rakit.
Jika Anda selalu ingin merasa seperti pengembara laut, maka ini adalah permainan yang cocok untuk Anda.
Bangun dan tingkatkan rakit Anda untuk bertahan hidup di samudra, pertahankan, dan coba bertahan ketika hiu menyerang. Fitur game raft Android baru ini diantaranya:
- Grafis yang realistis.
- Pemandangan yang indah.
- Siklus siang-malam.
- Eksplorasi dunia terbuka.
- Banyak senjata dan barang.
- Bahan bangunan rakit.
- Hiu jahat dalam peran musuh.
Download game Last Day on Raft: Ocean Survival apk for Android dari Play Store.
Sepertinya cukup 5 saja rekomendasi game raft Android terbaik yang resmi dan asli bisa dimainkan. Selamat bermain.