AndroidTerbaik.com – Aplikasi Android tercanggih saat ini terbilang cukup banyak. karena semakin hari perkembangan ilmu teknologi begitu pesat. Salah satu aplikasi tercanggih saat ini adalah aplikasi Android tercanggih untuk lacak lokasi terbaik. Dengan smartphone yang kita miliki, kita bisa melacak sesuatu yang kita cari dengan jarak yang cukup jauh. Bahkan kadang aplikasi pelacak lokasi justru digunakan untuk mengetahui lokasi seseorang, misalnya pacar atau anak secara diam-diam.
Aplikasi Android tercanggih pelacak lokasi ini memang sangat membantu kita untuk dapat dengan mudah melacak lokasi yang memiliki jarak cukup jauh. Dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi ini memang memudahkan manusia untuk melakukan aktifitasnya. Dan berikut adalah 5 aplikasi android terbaik yang paling canggih untuk melacak lokasi.
Konten
Aplikasi Android Tercanggih Untuk Lacak Lokasi Terbaik
Glympse
Aplikasi canggih ini memiliki kelebihan yang sangat luar biasa, yaitu hematnya daya baterai smartphone kita. Dengan aplikasi ini, kita bisa mengetahui letak posisi lawan bicara. Beberapa fitur menarik juga terdapat di dalam aplikasi glympse seperti, chatting, dan follow. Aplikasi canggih ini hampir mirip dengan aplikasi media sosial yang sudah ada.
GPS Tracker
Berikutnya yaitu aplikasi tercanggih GPS Tracker. Dengan aplikasi ini kita dapat dengan mudah melacak lokasi orang-orang terdekat kita, seperti teman, keluarga, atau orang lain yang anda ingin ketahui keberadaannya. Aplikasi ini memiliki beberapa fitur yang tidak kalah menariknya dengan aplikasi-aplikasi pelacak lokasi lainnya. Tanpa adanya icon-icon tambahan kita bisa melacak lokasi secara diam-diam tanpa diketahui oleh orang yang sedang kita lacak. Dan memang aplikasi ini dikhususkan memiliki privasi dimana kita bisa melacak lokasi dengan mudah dan aman.
Famy
Aplikasi canggih pelacak lokasi yang bernama famy, memang dikhususkan untuk berkomunikasi dengan mudah bersama keluarga. fitur-fitur menarik yang dimiliki aplikasi canggih ini adalah bisa menyimpan dan merekam lokasi yang telah kita lalui. selain itu, aplikasi famy juga difungsikan sebagai grup chatting bersama keluarga dan bisa mengirimkan letak lokasi.
Life 360 – Family Locator
Aplikasi ini hampir mirip dengan aplikasi Famy. Dengan aplikasi ini memudahkan kita untuk berkomunikasi bersama keluarga. Bedanya aplikasi ini dilengkapi dengan fitur yang apabila anggota keluarga kita yang terdaftar maka akan digolongkan kedalam circle dan ditampilkan dalam private map.
Find My Phone
Yang terakhir adalah aplikasi tercanggih bernama Find My Phone atau “Temukan Ponselku”. Aplikasi find my phone merupakan aplikasi android yang dapat dimanfaatkan sebagai alat untuk menemukan smartphone yang hilang atau melacak lokasi tempat dimana smartphone tersebut berada. dengan aplikasi Find My Phone kita dapat dengan mudah menemukan smartphone yang hilang atau tertinggal atau lupa menaruhnya. selain itu aplikasi Find My Phone juga memiliki kelebihan yang luar biasa, yaitu bisa melacak lokasi tanpa koneksi GPS dan internet, hanya dengan menggunakan sistem SMS.
Itulah kelima aplikasi Android tercanggih yang memiliki fungsi untuk melacak lokasi dan bisa kita dapatkan dengan mudah dan gratis di play store. dengan aplikasi-aplikasi canggih yang berfungsi sebagai pelacak lokasi, memudahkan kita dan membantu kita untuk menemukan lokasi yang kita cari. memang di jaman yang serba canggih ini banyak membantu aktivitas-aktivitas kita.
Mudah-mudahan dengan uraian tentang aplikasi Android tercangih yang fungsinya untuk melacak lokasi bisa menjadi manfaat untuk kita semua. karena dengan aplikasi pelacak lokasi ini kita bisa dengan mudah mengetahui dimana letak posisi kita, posisi keluarga, posisi teman, atau posisi orang-orang di sekitar kita.