AndroidTerbaik.com – Musik bisa menjadi teman setia di saat kesepian atau saat stress. Dengan mendengarkan musik, terutama lagu yang nadanya ceria bisa menghilangkan rasa penat dan pikiran jenuh. Apalagi sekarang smartphone sudah semakin canggih. Dan internet sudah tersebar luas. Tidak ada alasan lagi untuk tidak bisa menikmati musik favorit langsung dari HP saja. Ditambah kali ini saya akan berbagi informasi tentang aplikasi android terbaik untuk download lagu mp3 gratis dan resmi. Sehingga anda bisa menambah banyak koleksi lagu di ponsel kesayangan anda ini.
Aplikasi android terbaik buat download lagu atau unduh mp3 mungkin terdengar seperti tidak legal. Padahal, di Google Play tersedia aplikasi resmi untuk mengunduh musik gratis. Beberapa diantaranya tentu harus membayar karena menyangkut hak cipta. Benar bukan?
Konten
Aplikasi Android Terbaik untuk Download Lagu MP3 Gratis
Nah, di bawah ini adalah daftar aplikasi android terbaik download lagu terbaru yang bisa anda download gratis dari Play Store:
Siapa yang tidak kenal situs berbai-pakai file yang populer ini. Sejak dahulu kala sampai sekarang, 4shared masih menjadi salah satu tempat download mp3 gratis. Anda pun bisa memasang 4share untuk android melalui play store.
Langit Musik
Aplikasi unduh lagu ini merupakan app resmi dari Melon untuk anda gunakan sebagai ‘toko online’ musik. Tersedia lagu dalam format MP3 gratis dan berbayar untuk anda koleksi. Aplikasi LangitMusik for android inipun tersedia di playstore.
Spotify Music
Aplikasi download mp3 di android berikutnya adalah Spotify. Dengan aplikasi android terbaik di kategori Musik & Media ini, anda bisa mendengarkan lagu-lagu terbaru dari genre lengkap secara online. Dan anda bisa mengunduh lagu untuk didengarkan offline. Spotify for android tersedia gratis di Play Store.
SoundCloud
Buat anda yang suka nge-remix lagu, kemungkinan sudah pernah menggunakan situs Sound Cloud untuk mengunggah koleksi editan musik anda. SoundCloud juga memberikan akses download lagu bagi membernya. Anda bisa menemukan musik atau lagu yang sedang tren, lalu memutar dan menyimpan di memori ponsel jika anda mau. Asyiknya, kini SOundCloud for android resmi hadir di Play Store. Baca juga: 5 Aplikasi Launchpad Android Terbaik Alat DJ Dubstep Terbaru
JOOX Music
Saya yakin anda pernah mendengar nama JOOX Musik di TV ketika iklan. Beberapa saat yang lalu memang aplikasi mendengarkan lagu di android ini kerap diiklankan di televisi di Indonesia. Anda bisa gunakan Joox Music untuk mengunduh lagu offline lho. App ini juga tersedia di Play Store android secara cuma-cuma dengan versi free dan versi upgrade.
Saya rasa cukup 5 rekomendasi aplikasi android terbaik untuk download lagu mp3 gratis saja. Tujuannya agar anda tidak dibingungkan dengan memilih mana aplikasi android buat unduh lagu yang benar-benar terbaik. Jadi, dengan 5 apk diatas, maka anda bisa menentukan sendiri pilihan paling baik dan ringan menurut anda.
Sebagai catatan, mengunduh file lagu atau musik atau mp3 secara online bisa saja melanggar hak cipta dari sang pencipta lagu ataupun lirik. Oleh karena itu, gunakan aplikasi musik android di atas dengan bijak dan registrasikan diri anda secara resmi. Semoga bermanfaat.