AndroidTerbaik.com – Aplikasi android karaoke terbaik seolah menjadi jawaban bagi mereka yang gemar bernyanyi. Dengan aplikasi ini, penggunanya dapat memuaskan hobi bernyanyi tanpa mengeluarkan budget besar karena karaoke dapat dilakukan di manapun.
Ada banyak aplikasi karaoke untuk hp android yang tersedia di Google Play Store. Namun dari semua itu, ada beberapa yang terbaik. Apa saja kira-kira?
Konten
5 Aplikasi Android Karaoke Terbaik dan Terbaru Lagu Indonesia
Berikut ulasan untuk lima app karaoke android terbaik di tahun ini:
Sing! Karaoke by Smule
Aplikasi android karaoke pertama yang direkomendasikan adalah Sing! Karaoke by Smule. Aplikasi ini memiliki lebih dari 1000 judul lagu, dimana anda dapat menyanyikannya secara duet secara offline maupun online. Setelah mendaftarkan diri, anda akan mendapatkan 1 lagu gratis. Dan bila anda terus menggunakan Sing! Karaoke by Smule, maka anda dapat membeli lebih banyak lagu lagi.
Adapun cara kerja aplikasi ini sama seperti mesin karaoke, dimana anda dapat melihat lirik pada layar lalu bernyanyi sesuai dengan melodi yang terdengar. Bila anda menggunakan pelantang telinga, aplikasi ini akan bekerja dengan lebih baik lagi. Selain itu, Sing! Karaoke by Smule juga memiliki aspek sosial seperti Instagram dan Vine. Anda dapat mengunggah lagu ke linimasa, lalu mengikuti dan diikuti pengguna lain. Bisa dikatakan, Sing! Karaoke by Smule merupakan aplikasi android yang handal untuk digunakan para penggemar karaoke.
Red Karaoke
Aplikasi ini mampu memperoleh lagu dari Youtube & situs lainnya. Dengan tampilan interface yang sederhana, Red Karaoke dapat merekam audio kemudian menayangkannya ke sumber lain seperti TV. Kualitas rekaman Red Karaoke juga sangat baik dan terdengar seperti rekaman studio.
Yokee
Aplikasi android karaoke berikutnya adalah Yokee yang terhubung dengan Youtube. Anda dapat menjelajahi katalog video musik di Youtube, merekam trek vokal, menambahkan efek suara, dan membagikannya melalui Facebook. Let It Go milik Idina Menzel, All of Me milik John Legend, Stay milik Rihanna dan What Makes You Beautiful milik One Direction merupakan beberapa hit favorit kanal Yokee di Youtube.
Star Maker: Sing + Video
Aplikasi Star Maker dapat digunakan untuk bernyanyi, merekam, dan membagikan video musik. Ada lebih dari 30 juta orang yang menggunakan Star Maker untuk mengikuti kontes untuk memenangkan audisi seperti American Idol dan The Voice. Ada beragam genre musik yang tersedia, di antaranya pop, classic, rock, dan country. Ada beberapa lagu yang menjadi hits Star Maker yaitu Sam Smith-Stay With Me, Meghan Trainor – All About That Bass, Jessie J – Flashlight, Ariana Grande – Break Free, dan Ed Sheeran – Thinking Out Loud.
SingPlay: Karaoke your MP3s
Dengan aplikasi ini, anda dapat mengubah MP3 menjadi format karaoke dengan kualitas musik asli yang tetap terjaga . Anda juga dapat menyesuaikan tempo dan nada, merekam, dan membagikannya melalui Facebook.
Everysing – Smart Karaoke
Aplikasi android karaoke terbaik yang terakhir adalah Everysing yang merupakan terobosan SM Entertainment (Korea Selatan). Dengan aplikasi ini, anda dapat merekam suara anda yang menyanyikan lagu-lagu para artis kenamaan SM Entertainment seperti Super Junior, Shinee, dan f(x). Selain merekam suara, anda juga dapat merekam video musik anda sambil bergaya bak bintang Korea yang sedang tampil di Televisi. Everysing juga memiliki fitur layanan download yang memungkinkan anda mengunggah lebih dari 10.000 lagu K-Pop.
Itulah beberapa aplikasi android karaoke terbaik untuk anda yang suka bernyanyi. Semoga dengan aplikasi-aplikasi di atas, anda dapat terhibur dan semakin sehat. Ya, dengan bernyanyi, seseorang akan memiliki jantung yang sehat, aliran oksigen yang lancar, dan mood yang positif. Semoga bermanfaat!