AndroidTerbaik.com – Ponsel berbasis android tak hanya menjadi mainan anak muda saja, karena ponsel pintar ini menjadi bagian keseharian semua lapisan masyarakat. Anak muda, wiraswasta sampai ibu rumah tangga sudah terbiasa menggunakan ponsel android untuk kegiatan sehari-hari. Jika banyak pengguna android, maka tentunya ada 5 aplikasi android terpopuler yang paling banyak didownload.
Ibu rumah tangga tak lagi hanya punya sedikit pilihan untuk menghilangkan penat, tidak hanya main ke rumah tetangga atau shopping ke mall. Ibu rumah tangga bisa memanfaatkan android sebagai sarana kreatif untuk menghilangkan penat atau sebagai media hiburan. Ada 5 aplikasi android terpopuler untuk Ibu rumah tangga, semuanya mudah untuk didownload di Play Store dan mudah pula untuk dioperasikan.
Konten
Koleksi 5 Aplikasi Android Terpopuler Untuk Ibu Rumah Tangga
Aplikasi apa yang menjadi favorit kaum ibu? Terutama ibu muda yang masih semangat mengulik gadget? Berikut ini adalah beberapa aplikasi terpopuler yang banyak digunakan oleh pengguna android dari kalangan ibu rumah tangga:
- Sajian Sedap : aplikasi ini khusus bagi ibu-ibu yang sangat gemar memasak. Aplikasi keluaran Kompas Gramedia ini adalah salah satu aplikasi kesayangan semua wanita, terlebih yang baru belajar masak. Cara menggunakannya sangat praktis, karena anda hanya tinggal mengetik bahan makanan yang ingin dimasak, lalu nanti akan muncul berbagai pilihan resep yang mengandung bahan yang anda ketikkan tersebut. Nah, selain itu aplikasi ini bisa mengkonversi bahan-bahan yang ada dalam satu resep menjadi daftar belanja, serta bisa diteruskan ke pesan singkat atau chat. Jadi anda bisa langsung mengirimkan pesan tersebut ke nomor ponsel dan berbelanja sesuai dengan list belanjaan yang ada. Praktis!
- TMC Polda Metro Jaya : yang satu ini adalah besutan Pusat Manajemen Lalu Lintas Ditlantas Polda Metro Jaya Indonesia, diciptakan untuk membantu masyarakat agar lebih mudah mengetahui berbagai rute, informasi lalu lintas (termasuk kecelakaan) dan berbagai fitur lalu lintas lainnya. Bagi anda, ibu rumah tangga yang juga sering mengantar jemput anak sekolah atau berbelanja bolak-balik pasar, aplikasi ini lumayan penting agar tak terjebak macet.
- Mint : aplikasi untuk android dan iPhone ini berfungsi untuk membantu ibu rumah tangga mengatur keuangan. Semua pengeluaran bulanan dari mulai tagihan-tagihan dan kartu kredit bisa terekam dengan sempurna disini.
- SpotDokter : setiap ibu pasti menginginkan pertolongan pertama terbaik bagi keluarga, jika ada salah satu anggota keluarga yang sakit atau mengalami kecelakaan ringan. Dengan mendownload aplikasi ini maka anda bisa menemukan solusi penanganan pertama yang tepat bagi keluarga yang tengah sakit, aplikasi ini menyediakan informasi lengkap dari ribuan rumah sakit, klinik dan juga dokter pribadi yang bisa membantu anda kapanpun dibutuhkan.
- CariPromo : perempuan mana yang tak suka diskon? Apalagi jika yang mendapatkan potongan harga adalah barang yang dulu sangat diinginkan. Aplikasi ini memuat info lengkap berbagai bazaar dan sale di Indonesia, bahkan Malaysia.
Maksimalkan 5 Aplikasi Android Terpopuler Untuk Ibu Rumah Tangga
Semua aplikasi android terpopuler yang telah disebutkan di atas, bisa digunakan untuk memaksimalkan peranan anda sebagai ibu rumah tangga, dan bisa diunduh langsung melalui Play Store dengan cara mencarinya berdasar nama aplikasi di atas. Bahkan jika anda jeli melihat peluang, maka anda bisa memanfaatkan aplikasi tersebut untuk memperlancar usaha rumahan anda lho! Misalnya adalah usaha catering atau usaha antar jemput anak sekolahan. Hari gini ibu rumah tangga tak melek tekhnologi? Apa kata dunia?